FKIP, Jurusan Kuliah Favorit dan Prospektif

FKIP, Jurusan Kuliah Favorit dan Prospektif

Keunggulan Profesi Guru

Pertama, alumni Keguruan dan Pendidikan dapat menjalankan bisnisnya tanpa harus meninggalkan latar belakang bidang keilmuannya, seperti membuka pelatihan atau bimbingan belajar seperti kursus atau les privat, atau membuka toko kue dan makanan siap santap yang dapat dikerjakan oleh guru Tataboga.

Kedua, disela-sela waktu yang kosong, seorang guru juga tetap dapat menjalankan hobinya, seperti menjadi seorang penulis, memasak atau berkebun.

Ketiga, banyak keahlian yang dapat dipelajari dengan menjadi seorang guru seperti, kemampuan komunikasi, manajerial, analisis dan juga terbiasa berpikir sistematis.

Keempat, Profesi guru juga memberikan prospek masa depan yang cerah, karna pada umumnya gaji seorang guru berkisar Rp. 2.000.000 s.d. Rp. 5.000.000,-. Tentunya, hal ini akan berbeda, jika seorang guru tersebut memiliki Sertifikasi Kompetensi Guru.

Apakah pembaca tertarik menjadi seorang guru?

Managed & Maintenanced by ArtonLabs