Pendanaan Penelitian Teaching Grand oleh LPPM Universitas Muhammadiyah Kotabumi

Pendanaan Penelitian Teaching Grand oleh LPPM Universitas Muhammadiyah Kotabumi

Kegiatan meneliti merupakan salah satu kewajiban dosen dalam melaksanakan Tri Dharma perguruan tinggi. Melalui penelitian, banyak hasil dan dampak yang dapat dimanfaatkan untuk mengembangkan ilmu pengetahuan, teknologi, dan seni, termasuk mengembangkan dunia pendidikan.

Kewajiban lain seorang dosen adalah melaksanakan pengajaran di dalam kelas untuk menyampaikan materi-materi pelajaran dan meningkatkan pengetahuan mahasiswa terhadap perkembangan keilmuan. Idealnya, materi pelajaran yang disampaikan adalah materi yang up-to-date yang berasal dari hasil-hasil penelitian mutakhir. Sayangnya, tidak sedikit dosen yang menghabiskan sebagian besar waktunya untuk memberikan pengajaran dan kekurangan waktu untuk melakukan penelitian.

Melalui program ini, dosen dikondisikan untuk melakukan penelitian secara intensif dan terfokus dengan waktu yang cukup. Dengan demikian, kegiatan mengajar dan tugas tambahan lainnya harus diminimalkan untuk menghasilkan sebuah produk penelitian yang dapat diaplikasikan dalam kehidupan nyata. Produk yang dihasilkan ditujukan bagi pengembangan teori dan ilmu pengetahuan, dan pada gilirannya dapat mengangkat citra UMKO di kalangan masyarakat, sekaligus dapat membuka peluang kerjasama dengan lembaga-lembaga di dalam maupun luar negeri.

Atas dasar tersebut diatas, LPPM Universitas Muhammadiyah Kotabumi mengundang seluruh dosen Universitas Muhammadiyah Kotabumi, terkhusus dosen dari Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia untuk mengikuti kegiattan ini. Persyaratan lengkap dapat dilihat pada gambar di bawah ini atau menghubungi Kepala LPPM UMKO, Dr. Sri Widayati, S.Hum., M.Hum.

Managed & Maintenanced by ArtonLabs